Pada Rabu (14/9) Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia menerima kunjungan dari Faculty of Arts, Chulalongkorn University Thailand. Dari pihak Chulalongkorn University, Dekan Faculty of Arts Associate Professor Suradech Chotiudompant, Ph.D. hadir dengan didampingi oleh Associate Dean for International Affairs Faculty of Arts Ms. Nirada Chitrakara, Ph.D. Kunjungan dari Faculty of Arts, Chulalongkorn University diterima baik oleh Dekan FIB UI Dr. Bondan Kanumoyoso, M.Hum. dengan didampingi oleh Manajer Kerja Sama dan Ventura Eva Latifah, Ph.D.
Kunjungan ini membahas rencana kerja sama antara dua belah pihak. Beberapa poin kerja sama yang dibahas adalah pertukaran mahasiswa, pertukaran staf pengajar, penyelenggaraan kuliah umum, seminar, konferensi, riset, dan publikasi bersama.
Acara ini diakhiri dengan pertukaran cenderamata dan foto bersama pimpinan FIB UI dan Faculty of Arts Chulalongkorn University. Kunjungan ini diharapkan dapat membuka peluang kerja sama baru antara FIB UI dengan Faculty of Arts Chulalongkorn University yang dapat membantu perkembangan ilmu pengetahuan dan kebudayaan.