Mengambil tema “Kemilau Aura di Atas Pantura”, Program Bahasa Indonesia Penutur Asing (BIPA) Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (FIB UI) pada hari Sabtu, 19 Juli 2014, bertempat di Auditorium Gd. IX FIB UI, menyelenggarakan Acara Wisuda bagi peserta Program BIPA Antarsemester (Mei-Juli) 2014.
Sesuai dengan tema yang mengangkat ragam budaya wilayah pesisir utara pulau Jawa, wisuda kali ini dibuka dengan persembahan tarian Sisingaan, dan langsung dilanjutkan dengan penyampaian laporan kegiatan Program BIPA Antarsemester Periode Mei-Juli 2014, oleh Kepala Program BIPA FIB UI, Dwi Puspitorini, M.Hum. Program BIPA Antarsemester Periode Mei-Juli 2014 diikuti oleh 202 peserta dari berbagai negara, terbagi dalam 5 Kelas BIPA 1, 6 Kelas BIPA 2, dan 4 Kelas BIPA 3. Periode ini juga membuka kelas khusus untuk mahasiswa Prince Songkla University Thailand, Kyoto University, dan Korean Trade Center. Dekan FIB UI yang diwakili oleh Manajer Pendidikan dan Kemahasiswaan FIB UI, Nurni W. Wuryandari, Ph.D, menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih atas kepercayaan para wisudawan memilih Program BIPA LBI FIB UI sebagai tempat untuk belajar bahasa dan budaya Indonesia.
Dalam wisuda ini, diumumkan juga para lulusan BIPA terbaik dari setiap tingkatnya. Dari total 65 orang peserta BIPA 1, terpilih Lee Ji Young (nilai 95.60) dan Lee So Min (nilai 94.56), masing-masing sebagai Peserta BIPA 1 Terbaik 2 dan 3, sementara Naoto Ohashi (nilai 98.49, Indeks Prestasi-IP 4.00) berhasil menjadi Peserta BIPA 1 Terbaik 1. Untuk Program BIPA 2, dari total peserta sebanyak 88 orang, terpilih Takemoto Yukihiro (nilai 96.20) dan Park Hae Min (nilai 95.00) sebagai Peserta BIPA 2 Terbaik 2 dan 3, sedangkan Siti Farhana Binte Sabtu berhasil menempati Peringkat 1 Peserta BIPA 2 dengan nilai 96.20 dengan IP 4.00. Sementara itu untuk Program BIPA 3 dengan total peserta sebanyak 49 orang, Suh Chi Min berhasil meraih Peringkat 1 BIPA 3 dengan IP 4.00 nilai 93.96, sedangkan Peringkat 2 dan 3 diraih oleh Lee Sei Kyung (nilai 93.77) dan Mari Tanakura (nilai 93.73). Kelas Khusus BIPA Program Antarsemester yang diikuti oleh 22 orang peserta, menetapkan Jo Sang Yun dan Kim Seon Kyeong sebagai Peserta Terbaik 1 dan 2.
Tidak ketinggalan pula, wisuda kali ini, panitia mengumumkan para peserta yang berhasil mendapatkan penghargaan untuk kategori Penulis Artikel Populer terbaik. Penghargaan untuk Penulis Artikel Populer Terbaik dibagi menjadi beberapa kategori. Penghargaan Penulis Artikel Informatif Terbaik diraih oleh Mari Tanakura dengan judul artikel “Makan, Belanja, dan Menang: Panduan Wisatawan Tokyo bagi Wanita Indonesia”. Untuk Kategori Profil, penghargaan juga diraih oleh Mari Tanakura dengan judul tulisan “Sang Penyelamat Kaum Tunanetra. Untuk Kategori Resensi Film, predikat Penulis Terbaik diberikan untuk judul tulisan “Nasib Tragis Seorang Wanita” yang diraih oleh Xu Hui Hui, berdasarkan film “Jamilah dan Sang Presiden.” Sementara itu, untuk memberikan apresiasi terhadap para pengajar Program BIPA, panitia memberi penghargaan Dosen Favorit kepada Ibu Nunung Nurhayati, dan penghargaan Dosen Terajin berdasarkan daftar kehadiran dari mesin absensi kepada Ibu Kartika.
Wisudawan/ti juga tak lupa mengucapkan rasa terima kasih mereka kepada para pengajar Program BIPA FIB UI, dengan berbagai cara. Wakil wisudawan/ti yaitu Park Kyung Yun dan Reo Tokimasa mengucapkan pidato terima kasih mereka mewakili rekan-rekannya, dan dilanjutkan dengan ucapan terima kasih melalui persembahan lagu dari seluruh wisudawan/ti. Selain itu acara wisuda juga dimeriahkan dengan persembahan tarian Mojang Sari dan permainan musik arumba oleh para peserta Program BIPA.